5 Tempat Wisata di Makassar Yang Wajib Dikunjungi

5 Tempat Wisata di Makassar Yang Wajib Dikunjungi – Sulawesi Selatan memiliki ibukota bernama Makassar yang merupakan salah satu kota besar di Indonesia yang memiliki sejuta potensi di sektor pariwisatanya. Destinasi wisata yang ada di Makassar beragam dengan berbagai pilihannya yang menarik. Mulai dari pantai hingga wisata rekreasi terpadu sampai wisata sejarah banyak tersedia di Makassar. Tentu saja bisa menjadi pilihan tepat untuk mengisi liburan anda.

Makassar selain memiliki pemandangan pantainya yang indah, juga menjadi tempat yang penuh sejarah dimana dulunya menjadi salah satu kawasan kerajaan Gowa – Tallo. Penduduk Makassar yang ramah wisatawan semakin menjadikan daerah ini unggul sebagai pilihan liburan terbaik anda. dan berikut merupakan ulasan menariknya, untuk pilihan tempat wisata di Makassar yang wajib dikunjungi.

Tempat Wisata di Makassar Yang Wajib Dikunjungi

1. Trans Studio Makassar
Trans Studio Makassar

Selain di Bandung, Trans Studio juga berada di ibukota Sulawesi Selatan ini dengan berbagai keseruan 21 wahana yang ada didalamnya. tempat wisata keluarga ini dibuka mulai pukul 10.00 hingga 19.00 dengan tiket masuk sebesar 200 ribu rupiah. Wahana yang ada di Trans Studio ini antara lain Studio Central, Cartoon City hingga magic Corner dengan luas total 2,7 hektar, yang saat ini menjadi wisata unggulan yang ada di Makassar.

2. Taman Nasional Bantimurung
Taman Nasional Bantimurung

Berada di Kabupaten Maros, wisata alam yang luasnya 43.750 hektar memiliki pemandangan yang beragam seperti air terjun, gua hingga bukit kapurnya yang menawan. Sekitar 250 jenis kupu  kupu hidup bebas disini dan juga berdampingan dengan satwa hingga flora lainnya. Selain flora dan faunanya yang beragam aneka fasilitas juga dibangun disekitarnya. Seperti kolam renang, flyng fox hingga museum yang menampilkan koleksi kupu – kupu yang diawetkan.

3. Taman Laut Taka Bonerate
Taman Laut Taka Bonerate

Wisata bahari ini berada di Kota Benteng, Kepulauan Selayar yang menjadi surganya pada pecinta snorkeling dan diving. Ratusan spesies ikan hingga penyu hidup bebas di taman lautnya, disertai indahnya terumbu karang yang beragam. Tips untuk yang ingin bersambang kesini, anda mesti mendapatkan izin dari Balai Taman Nasional terlebih dahulu dengan tiket masuk sebesar 25 ribu rupiah.

4. Pantai Losari
Pantai Losari
Pantai Losari merupakan ikon wisata kota Makassar dan belum lengkap berkunjung ke kota ini jika belum ke Pantai Losari. Pantai Losari tidak berpasir namun bukan berarti tidak menarik dikunjungi. Sebagai gantinya, beton yang dicor ditepian pantai, dengan tulisan Pantai Losarinya yang khas menjadi daya tarik para pengunjung. Selain itu anda bisa memancing hingga berperahu sampai berkuliner disekitar Pantai yang ada di Kota Makassar ini.

5. Benteng Rotterdam
Benteng Rotterdam

Makassar juga memiliki pesona wisata sejarahnya yang memukau yaitu Benteng Rotterdam yang lokasinya tidak jauh dari Pantai Losari. Destinasi wisata ini merupakan peninggalan sejarah Kerajaan Gowa – Tallo yang dibangun tahun 1545. Keunikan benteng ini dibangun menggunakan tanah liat serta putih telur, dan kemudian disempurnakan oleh raja selanjutnya. Selain itu, bentuk bangunannya juga unik menyerupai penyu yang sedang merangkak.

Demikian ulasannya untuk destinasi wisata di Makassar. Jadi jangan lupa bersambang ke tempat wisata diatas jika menyambangi kota Makassar. Semoga bermanfaat.  

Subscribe to receive free email updates: